SEMARANG, beritaindonesianet-Kota Serang kembali meraih penghargaan Kota Layak Anak (KLA) kategori Pratama dari Kementrian PPPA RI (Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia. Penghargaan ini diumumkan saat peringatan Hari Anak Nasional di Kota Semarang, Jawa Tengah, malam ini (22/07).
Walikota Syafruddin saat dihubungi mengaku bersyukur atas penghargaan tersebut. “Alhamdulillah, kembali mendapatkan Pratama,” katanya.
Selain Kota Serang, kabupaten kota di Provinsi Banten lain juga mendapatkan penghargaan Kota/Kabupaten Layak Anak (KLA). Sementara Provinsi Banten mendapatkan penghargaan Provinsi Layak Anak (Provila) 2023. Penghargaan diterima langsung Penjabat Gubernur Banten Al Muktabar.
Dalam acara ini, juga hadir Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Kependudukan, dan Keluarga Berencana (Kadis DP3AKKB) Provinsi Banten Sitti Ma’ani Nina dan Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Entin.
“Alhamdulillah, terimakasih kepada semua pihak atas kerja keras untuk pemenuhan hak anak dan perlindungan Khusus anak,” kata Nina.(hen)