Porprov VI Banten Terselenggara dengan Baik, Kota Tangerang Juara Umum

TANGERANG, beritaindonesianet-Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) VI Banten yang berlangsung tahun 2022 ini berjalan lancar dan terselenggara dengan baik. Juara umum Porprov terbesar tersebut diraih oleh Kota Tangerang Selatan dengan meraih lebih dari 50 persen perolehan medali.
“Kami Pemerintah Provinsi Banten ingin menyampakain terimakasih, Kota Tangerang melaksanakan porprov dengan baik, dari awal hingga penutupan terselenggara dengan baik,” ujar Sekda Banten Trenggono, usai Penutupan Porprov VI Banten, di Stadion Benteng Reborn Kota Tangerang, Selasa (29/11).
Trenggono mengaku bersyukur pasca covid, semua kegiatan di Provinsi Banten sudah kembali bangkit. “Alhamdulillah Porprov telah membangkitkan semangat sportivitas para peserta. Dan yang paling penting bagi kami ini menjadi peningkatan guyup di antara kita semua setelah kemarin dua tahun kita covid dan kini kita ada kesempatan untuk bersosialisasi kembali untuk membina, dan kita bisa untuk mempersiapkan pelaksanaan PON yang nanti mungkin akan dilaksanakan di Aceh dan Sumatera Utara.”
Sekda Banten juga menyampaikan apresiasi kepada KONI Banten dan Pemda Kota Tangerang yang telah sukses melaksanakan porprov meskipun dengan anggaran terbatas. “Kami mengapresiasi KONI Banten dan Pemkota Tangerang, meskipun dengan optimalisasi anggaran tapi porprov tetap terselenggara dengan baik,” ujar Trenggono.
Sementara Ketua KONI Banten Edi Ariadi mengaku lega atas lancarnya kegiatan porprov. Ia mengungkapkan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Banten yang telah mensupport kegiatan porprov. “Saya merasa lega sekarang karena pelaksanakan hingga penutupan Porprov sudah sesuai dengan rencana dan dihadiri oleh pejabat provinsi walaupun bukan Pak Pj, tapi perhatian pemerintah daerah terutama provinsi terhadap olahraga cukup besar.”
Edi juga mengungkapkan terimakasih kepada Pemerintah Kota Tangerang yang sukses menjadi tuan rumah Porprov VI Banten. “Faktor tuan rumah, venues, kemudian juga masyarakat, pelaku UMKM dan sebagainya antusias. Saya merasa bahwa ada satu efek yang positif bagi kemajuan olahraga dan bagi kemajuan masyarakat.”
Walikota Tangerang Arif Wismansyah mengaku bersyukur atas prestasi atlet-atlet Kota Tangerang yang sudah membawa Kota Tangerang menjadi juara umum Porprov VI Banten. “Alhamdulillah, Kota Tangerang pada Porprov VI menjadi juara umum, mudah-mudahan bisa kita pertahankan, Kota Tangerang bisa terus menjadi kebanggaan Provinsi Banten dan Indonesia, sukses selalu.”
Arief mengaku pihaknya sudah mempersiapkan bonus untuk para atlet berprestas yang meraih medali. “Sudah dipersiapkan semua, sudah disusun karena ada banyak sekali jumlahnya, ada 250 lebih untuk emas, perak, dan lain sebagainya. Mudah-mudahan bonusnya bisa menjadi motivasi bagi atlet-atlet Kota Tangerang dan masyarakat untuk mencintai olahraga, dan berprestasi di bidang olahraga.”
Pada Porprov VI Banten tahun 2022 ini, ada 47 cabang olahraga yang dipertandingkan. Kota Tangerang menjadi juara umum dengan perolehan 638 medali dari hasil koleksi 257 emas, 204 perak, dan 177 perunggu.
Posisi kedua diraih Kabupaten Tangerang dengan memperoleh 485 medali dari hasil koleksi 167 emas, 150 perak, dan 168 perunggu. Selanjutnya di posisi tiga Kota Tangerang Selatan mendapatkan 379 medali dari 99 emas, 119 perak, dan 161 perunggu.
Posisi keempat, Kota Cilegon dengan raihan 315 medali dari 88 emas, 98 perak, 129 perunggu, posisi kelima Kabupaten Serang yang memperoleh 218 medali dari 49 emas, 53 perak, dan 116 perunggu.
Di posisi keenam Kota Serang yang mendapatkan 214 medali usai menyabet 48 emas, 63 perak, dan 103 perunggu, posisi ketujuh Kabupaten Lebak yang telah memperoleh 186 medali dari 35 emas, 47 perak, dan 104 perunggu.
Dan posisi terakhir, Kabupaten Pandeglang yang berada di posisi kedelapan dengan raihan 128 medali dengan rincian 16 emas, 26 perak, dan 86 perunggu. (hen)