SERANG, beritaindonesianet-Korem 064/MY melaksanakan kegiatan komunikasi sosial cegah tangkal radikalisme dan separatisme bersama pelajar dan mahasiswa Daar El Istiqomah bertempat di Aula Daar El Istiqomah. Senin ( 27/09)
Dalam sambutan Danrem 064/MY Brigjen TNI Yunianto yang dibacakan oleh Kasiter Korem 064/MY Letkol Inf Saut Batara menyampaikan, kegiatan cegah tangkal radikalisme/separatisme dilaksanakan dengan tujuan untuk mewujudkan ketahanan wilayah yang kuat dalam rangka tetap tegak dan utuhnya wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 dengan
Komunikasi Sosial (komsos) dilaksanakan untuk menjalin hubungan yang harmonis dengan seluruh komponen bangsa, dalam rangka terwujudnya saling pengertian dan pemahaman tentang peran, fungsi dan tugas masing-masing oleh seluruh Komponen Bangsa.
“kegiatan Komunikasi Sosial yang diselenggarakan oleh Korem 064/MY ini diharapkan dilaksanakan dengan semangat rasa Kebangsaan oleh para Peserta sekalian” pesan Danrem
Danrem 064/MY juga mengajak kepada para Peserta untuk senantiasa melaksanakan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19 bagi diri sendiri, keluarga dan juga lingkungan dengan cara 6M, menjaga jarak, menggunakan masker, mencuci tangan,menjaga kerumunan, menjaga mobilisasi dan melalsanakan Vaksinasi ” pungkasnya.
Kegiatan dilanjutkan sosialisasi Wawasan Kebangsaan tentang cegah tangkal radikalisme dan separatisme dengan tema Meneguhkan Toleransi Mencegah Radikalisme / Separatisme.
Turut hadir dalam acara ini Kasiter Kasrem 064/MY Letkol Inf Saut Batara, Pasi Binwanwil Rem 064/MY Mayor Arm Kasudiono, Kabintal Rem 064/MY Kapten Inf H.A Yani, Pimpinan Ponpes Daar El Istiqomah Drs. KH Sulaeman Ma’ruf, Humas Daar El Istiqomah Ir. Imam Mahdi, Wakil Direktur KMI Daar El Istiqomah H.Kholid Ma’mun.,M.A.(odeh)