BANDAR LAMPUNG, beritaindonesianet- Gempa Bumi berkekuatan M 5,5 Skala Richter guncang beberapa wilayah di pulau Jawa dan Lampung, pada Jumat (6/7).
Adapun beberapa wilayah yang merasakan getaran Gempa di Lampung, antara lain Kota Bandar Lampung, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung Barat, Tanggamus, dan Lampung Selatan. Sedangkan untuk wilayah di pulau Jawa, antara lain Bojong Genteng, Palabuhan Ratu, Banten, dan Jawa Barat.
Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Bambang Setiyo Prayitno mengatakan: Gempa terjadi pada hari Jumat 6 Agustus 2021 sekitar pukul 18.08 WIB. “Info pendahuluan BMKG menunjukkan Gempa Bumi berkekuatan M 5,5 yang selanjutnya dilakukan pemutakhiran menjadi M 5,3,” kata Bambang.
Menurutnya, titik Gempa terletak pada koordinat 6.43 Lintang Selatan (LS), 104.58 Bujur Timur (BT) atau 106 km Barat Daya Tanggamus, Lampung. “Hingga saat ini terdapat kerusakan ringan di Kota Agung berupa dinding bangunan yang retak akibat gempa bumi tersebut. Dari hasil pemodelan, gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami,” ujarnya.
Dalam hal ini, lanjut Bambang, ia mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya. “Agar menghindari dari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa. Periksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan gempa, ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yg membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali kedalam rumah,” ungkapnya. (Ilham)