TANGGAMUS, Beritaindonesianet- Warga sejumlah kecamatan di Kabupaten Tanggamus dikejutkan getaran gempa terjadi sekitar Pukul 14.06 Wib, Minggu (3/5) . Sebagian warga sempat berhamburan keluar rumah karena meski hanya sesat, namun getarannya terasa cukup kuat.
Seperti disampaikan ketua RT . 2 RW 1 Pekon ( desa ) Tanjung Anom , Kecamatan Kotaagung Timur , Wiratna , menurutnya gempa memang sebentar , tapi getarannya terasa cukup kuat. “Gempa terjadi dua kali dalam waktu berdekatan,” ujarnya.
Hal senada diungkapkan, Putrawan warga Kecamatan Gisting , getaran gempa sempat mengejutkan warga , dan sejumlah warga ada yang sempat berhamburan lari keluar rumah , ungkapnya.
Kepala Badan Pelaksana Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) Tanggamus, Ediyan M Toha ketika dikonfirmasi Minggu (3/5), menuturkan hingga sekitar Pukul 14.48 Wib belum ada laporan kerusakan akibat gempa yang berdasarkan informasi BMKG berkekuatan sekitar 5, 3 sekala rikter tersebut .
Lokasi gempa 6.36 LS , 104.67 BT , 97 km Barat Daya Tanggamus Lampung, kedalam 10 Km . Gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.(mba)