Serang – Sektor perbankan diharapkan bisa menjadi penguat pertumbuhan ekonomi di Provinsi Banten. karena itu, Wakil Gubernur Banten berharap BJB dan bank Banten juga bisa membantu meng eksplorasi pembangunan Banten agar segera terealisasi.
Menurut Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumi, peran bank sebagai bagian dari dunia perbankan sangat strategis. apalagi, bank ini bisa menjadi stimulator dalam percepatan pembangunan sehingga nantinya bisa segera dirasakan manfaatnya.
Jika bank sebagai bagian dari sektor perbankan juga diharapkan bisa menjadi penguat pembangunan ekonomi di Banten.Ungkap Andika Hazrumi, Wagub Banten.
Sementara direktur utama Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat Banten atau BJB Ahmad Irfan mengaku bersyukur pihaknya bisa mempunyai peran dalam pembangunan di Provinsi Banten. ia juga mengucapkan terimakasih karena BJB juga berkembang berkat bantuan dan support pemerintah Provinsi Banten. Ujar Ahmad Irfan, Dirut BJB Banten. Selasa, (29/05/2018)
Berdasarkan data yang ada, tahun 2017, BJB berhasil membukukan laba sebelum pajak sebesar 2,05 trilyun rupiah dengan penguatan non performing loan atau NPL menjadi sebesar 1,51 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai 1,69 persen.
Sset perseroan ini juga tumbuh menjadi 114,98 trilyun dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya 102,32 trilyun rupiah. dengan adanya penguatan NPL dan pertumbuhan aset perseroan ini, BJB diharapkan bisa terus berkontribusi dalam pembangunan Banten ke depan.(man)