Tangerang – Wakil Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Banten, Marinus Gea, menargetkan ada lima orang yang melenggang ke Senayan. Saat ini, dari tiga daerah pemilihan di Banten sudah ada empat orang dari PDI Perjuangan yang menjadi anggota DPR RI.
“Kami sudah bicarakan dengan seluruh pengurus di Banten. Agar pada setiap Dapil ada penambahan satu kursi,” ujar Marinus, Minggu (15/4/2018).
“Bahkan kami tidak menutup kemungkinan di dapil Banten III ada tiga orang yang lolos,” ucapnya saat memberikan sambutan dihadapan 800 kader PDI Perjuangan dalam kegiatan Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) di ICE Tangerang.
“Kedepannya tinggal bagaimana para calon legislatif bisa meyakinkan rakyat untuk terus berjuang bersama membangun Indonesia yang lebih maju dan sejahtera,” kata Marinus.
Ia menambahkan, untuk memenangkan partai dalam kontestasi Pilkada dan Pileg, peran sayap partai dinilai sangat penting keberadaannya. “Peran sayap partai mesti ditingkatkan, agar lini yang belum bisa dimaksimalkan oleh partai bisa dimasuki oleh para kader sayap-sayap partai,” ungkapnya.
Terkait wilayah Banten yang menjadi lumbung suara partai Golkar, Wakil Ketua DPR RI dari Fraksi PDI P Utut Adianto yang hadir dalam kegiatan tersebut mengaku akan terus memaksimalkan peran akar rumput.
“Makanya lima kursi dari Banten saya kira adalah target realistis. Dan seluruh kader harus fight,” tutur Utut.
Sementara itu Plh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tangerang, Irvansyah Asmat menyebut dalam kegiatan Rakercabsus diikuti lebih dari 800 kader hingga tingkat ranting. “Kami terus melakukan konsolidasi dan sosialisasi hingga akar rumput. Sehingga, untuk pilkada ini kami meyakini partisipasi pemilih mencapai 70 persen,” imbuh Irvansyah.
Bahkan, untuk Pileg nanti, Irvan mengklaim bisa meraih kursi terbanyak di DPRD Kabupaten Tangerang.
“Jika saat ini kita punya 7 kursi. Pada tahun 2019 nanti kita menargetkan 10 kursi di DPRD Kabupaten Tangerang,” paparnya.(tn)