Serang – Masih terbatasnya standarisasi kemampuan aparatur sipil negara atau ASN khususnya yang memegang posisi di Pemerintah Provinsi Banten membuat Gubernur Wahidin Halim terus mencari cara untuk memenuhinya. Salah satunya yang telah beberapa kali diterapkan dengan melakukan open bidding atau lelang jabatan.
Gubernur mengakui jika saat ini meskipun ASN di Pemerintah Provinsi Banten berjumlah ribuan, tetapi untuk posisi tertentu masih sangat terbatas jumlah ASN yang memenuhi standar.
“Karena itu, kami terus melakukan evaluasi dan pembinaan kinerja ASN serta para pejabatnya. Dan juga akan menambah lagi frekuensi open bidding untuk memenuhi standarisasi pejabat yang diperlukan,” ujarnya, kemarin, Senin (26/3/2018.
Sementara itu, meskipun ada sejumlah jabatan strategis yang saat ini masih dipegang oleh pelaksana tugas atau PLT, Gubernur Banten mengaku belum akan melakukan open bidding, karena masa jabatannya yang belum habis.
“Tapi saya berharap agar pejabat dan seluruh ASN bisa terus meningkatkan kualitas diri sehingga kinerja yang diharapkan bisa tercapai,” tandasnya. (hen)