Gubernur Banten Wahidin Halim Akan Perkuat Tim Pornas Korpri?

Serang – Puluhan PNS Banten akan berkompetisi dengan ratusan PNS lainnya pada pekan olahraga nasional (Pornas) Korpri di Jogyakarta, bulan November mendatang.

Meskipun Pornas Korpri baru akan berlangsung awal november 2017 mendatang, puluhan atlet PNS Banten ini sudah siap diberangkatkan ke Jogyakarta. Rabu pagi (25/10/2017), mereka ber-audiensi dengan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga atau Dispora Provinsi Banten Deden Apriandi dan jajaran.

Dalam audiensi ini mereka melaporkan kesiapan keberangkatan tim yang seluruhnya berjumlah hampir 30 orang.

Kadispora Deden Apriandi mengaku pihaknya optimis Banten bisa berprestasi meskipun atlet PNS yang diberangkatkan bukan atlet profesional.

“Kami menargetkan Banten meraih emas dalam Pornas Korpri tahun ini, terutama dalam cabang catur dan bulutangkis,” kata Deden.

Sementara itu Gubernur Banten Wahidin Halam rencananya akan memperkuat tim Banten di cabang bulu tangkis.

“Rencananya begitu, tapi tidak bisa dipastikan ya,” kata Gubernur yang akrab disapa WH itu.

Pornas Korpri merupakan ajang pertandingan olahraga antar PNS se-indonesia dalam cabang olahraga. Tahun 2016 lalu, atlet catur Banten menyumbang emas mengalahkan atlet provinsi lainnya.

Untuk tahun ini, cabang olahraga yang diikuti selain catur, juga cabang bulu tangkis, tenis meja, dan futsal. Para atlet berharap mereka bisa bertanding secara maksimal sehingga bisa membanggakan Banten pada ajang olah raga nasional nanti. (hen)