CILEGON, beritaindonesianet- Tim Assesment Terpadu Badan Narkotika Nasional BNN Kota Cilegon dalam kurun waktu kurang lebih tiga bulan, mengamankan sebanyak 8 orang penyalahguna narkoba,yakni DN,TS,MTD, IFJ, SM, FA, NS dan KN.
Delapan penyalahguna obat terlarang tersebut rata rata berusia produktif, namun diketahui ada satu penyalahguna narkoba yang masih berumur 18 tahun dan berstatus pelajar. ” Rata-rata dari 8 tersangka yang diamankan tersebut merupakan buruh dan karyawan “, ujar kepala BNN Kota Cilegon AKBP Asep Muhsin Jaelani, usai memberikan keterangan kepada awak media, pada hari selasa 3 Desember 2019.
Tim Assesment Terpadu diketahui terdiri atas Tim assesment hukum dari penyidik BNN, penyidik Polres Cilegon, dan Jaksa dari Kejari Cilegon. Adapun dari hasil assesment yang dilakukan terhadap 8 tersangka penyalahguna narkoba tersebut, 1 tersangka dilanjutkan proses hukum, karena terindikasi terlibat jaringan narkoba. Para penyalahguna narkoba yang terjaring tersebut rata-rata diketahui, menggunakan obat obat terlarang tersebut untuk menambah stamina. “Perusahaan yang ada di Cilegon ini banyak yang menerapkan shift, sehingga menjadi celah bagi para tersangka untuk mengkonsumsi narkoba”, imbuh Asep.
Diketahui, jenis narkotika yang digunakan oleh 8 tersangka yang diamankan, yakni sabu dan ganja, sementara 1 tersangka pelajar kedapatan menggunakan narkotika jenis Tembakau Gorila. Asep menambahkan, ada 4 kriteria penyalahguna narkoba menjalani rehabilitasi, yakni penyalahguna yang dengan kesadarannya datang sendiri dengan diantar keluarga atau kerabat, penyalahguna yang terjaring razia meskipun tanpa barang bukti, penyalahguna dengan barang bukti namun tidak terlibat jaringan, dan penyalahguna yang tertangkap dengan barang bukti yang jumlahnya tidak melebihi ketentuan dalam surat Mahkamah Agung, serta tidak terlibat jaringan. (lia)