Internasional – Dua kereta bertabrakan di kota Alexandria, Mesir pada Jum’at (11/8/2017). Kecelakaan tersebut menewaskan 37 orang dan melukai lebih dari 123 orang lainnya.
Kecelakaan ini merupakan salah satu kecelakaan paling mematikan dalam serangkaian kecelakaan yang pernah terjadi di mesir.
Pejabat kementerian transportasi, yang dikutip dari televisi pemerintah mengatakan bahwa kecelakaan itu mungkin disebabkan oleh kerusakan yang terjadi pada salah satu kereta api yang menyebabkannya kereta tersebut terhenti di rel. Kereta lainnya kemudian menabrak kereta tersebut.
Seperti dikutip dari AFP, Kereta tersebut, yakni satu kereta yang berangkat dari Kairo ke kota utara Alexandria, sedangkan kereta lainnya bergerak dari kota kanal Port Said, sebelah timur ibukota, ke Alexandria.
Kementerian kesehatan mengatakan, sebanyak 75 ambulans telah dikirim untuk mengobati korban dan bahwa semua rumah sakit di Alexandria telah diberi kewaspadaan tinggi.
Sementara itu, Presiden Abdel Fattah al-Sisi menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban dan memerintahkan penyelidikan atas bencana tersebut.
Kecelakaan kereta api ini merupakan yang paling mematikan di negara Afrika Utara itu sejak sebuah kereta menabrak bus yang membawa anak-anak sekolah pada November 2012 menewaskan 47 orang. (agi/cnn)